twitter


Sudahkah Kita Bersyukur Hari Ini ?

12 September 2011

Sejak telapak kaki kanan Ibunda tercinta sakit akibat jatuh pada bulan Januari lalu, ada satu hal yang beliau rindukan, rindu ingin shalat dengan sempurna, berdiri, rukuk, sujud dsb dengan sempurna, tidak shalat dengan duduk seperti saat ini. Beliau juga rindu menggendong Faza, cucu kedua beliau, sambil berjalan-jalan, tidak seperti sekarang, menggendong sambil duduk di kursi roda. Dalam gundahku aku berdoa, "Ya Allah, mudahkanlah Ibundaku, agar nanti bisa sembuh seperti sedia kala sehinga impiannya untuk shalat dengan sempurna dan harapan tertinggiku, pergi ke Baitullah dengan beliau suatu hari nanti bisa terwujud. Amin."

Sungguh indah  Islam mengajarkan, bahwa sangatlah beruntung seorang muslim, jika diberi ujian ia bersabar dan jika diberi nikmat ia bersyukur. Pertanyaannya sekarang, sudahkah kita bersyukur hari ini? Atas nikmat yang telah diberikan Allah pada kita. Nikmat sehat  yang dengannya kita bisa menjalankan perintah-Nya dan melakukan berbagai aktivitas, nikmat iman yang dengannya kita tetap ada di jalan-Nya yang lurus dan tidak tergelincir dalam hasutan setan yang menyesatkan. Dan nikmat-nikmat lainnya yang tak terhitung jumlahnya. Mari bersyukur karena dengan bersyukur akan ditambahkan nikmat itu kepada kita. Jangan sampai adzab-Nya menimpa kita hanya karena kita lupa untuk bersyukur pada-Nya. “Sesungguhnya jika engkau bersyukur maka akan kutambah nikmat-Ku. Dan jika kamu kufur, sesungguhnya adzab-Ku sangat pedih” (QS. Ibrahim : 7). Alhamdulilah, terima kasih Ya Allah atas nikmat-Mu hari ini.  

0 Coment:

Posting Komentar