twitter


 
Seperti biasa, aku telat (lagi) mengikuti DL tulisan. Perasaan baru saja kemarin gagal ngirim ke Aquanetta karena baru baca DLnya jam enam sore di jam sepuluh malam, padahal aku sudah keburu kirim emailnya T_T. Sekarang gagal DL di LCR II , karena terlalu santai mengira DL masih tanggal 15 :D. Ya sudahlah, mudah-mudahan Allah mudahkan dan terus semangatkan jiwaku untuk terus menulis, melebihi semangatku untuk kegiatan fb walking dan browsing2 :D.
        Aku ingin mengabadikan tulisan airku di sini. Ingat kalau dulu waktu SMP, aku suka sekali menempelkan hal-hal yang menarik di buku diaryku. Sekarang, menempelkan sesuatu di diary terasa begitu mudah dan menyenangkan. Betapa waktu 15 tahun merubah wujud diary menjadi sesuatu yang begitu berbeda, ternyata ^^.
[KRISTAL AIR]
Seperti halnya diriku, aku yakin air adalah ciptaan-Nya yang maha sempurna. Tapi, aku mungkin belum bisa sepenuhnya seperti air, yang senantiasa tunduk dan memuji-Nya, betapa pun kuingin. Karena, hawa nafsu tetaplah ujian bagi setiap manusia. Namun, bila aku mengingat air, maka segera aku akan mengingat betapa istimewa dan indahnya kristal air yang terbentuk di saat udara beku, bila bersentuhan dengan kalimat-kalimat yang baik, lembut, dan menyenangkan. Begitu juga sebaliknya, kristal air tidak akan terbentuk dan terlihat rusak, bila bersentuhan dengan kata-kata yang buruk, keras, dan menyakitkan. Seperti itulah penelitian Dr. Masaru Emoto.
Lalu, sederhana saja pemikiranku. Bila kita ingin memperbaiki diri sendiri, maka perbaikilah lisan kita. Jika kita ingin memperbaiki orang lain, maka lembutkanlah lisan kita. Mengapa? Karena 60% dari tubuh manusia adalah air, dan aku pun meyakini bahwa kata-kata yang baik akan selalu membawa kebaikan. Kata-kata yang baik akan selalu memperbaiki kehidupan. Aku sungguh memercayainya, apakah kau memercayainya juga?
  
Rabu, 5 Oktober 2011

0 Coment:

Posting Komentar